Supian Suri Siapkan Formula Atasi Banjir Mampang

- Jurnalis

Minggu, 26 Mei 2024 - 23:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Siaranindonesia.com – DEPOK-Banjir yang kerap melanda Perempatan Mampang, Pancoran Mas, Depok, mendapat perhatian serius dari Bakal Calon Walikota Depok yang juga menjabat sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Depok, Supian Suri.

Supian Suri yang dikenal dengan sebutan SS ini tak segan turun ke lokasi untuk melihat realitas kondisi serta berdialog dengan warga, pengurus DKM Al Istiqomah, serta berbagai unsur masyarakat sekitar terdampak banjir.

Alhasil, beberapa langkah strategis dirumuskan, termasuk kemungkinan relokasi masjid Al Istiqomah untuk memperlancar aliran air.

Alhamdulillah, saran dan masukan dari seluruh elemen warga masyarakat sekitar sangat membantu terlebih lagi pengurus DKM Al Istiqomah, yang berbesar hati demi kemaslahatan bersama, rela mengizinkan relokasi masjid jika memang itu menjadi bagian dari solusi,” kata Supian Suri, Minggu (26/5/2024).

Selain relokasi masjid, langkah-langkah strategis lainya untuk mengatasi banjir Mampang adalah menyambungkan saluran air yang terputus, memangkas tanggul yang terlalu tinggi, dan meninggikan jembatan.

Supian Suri menegaskan, komitmennya untuk menyelesaikan masalah banjir di Mampang secara tuntas. “Demi kemaslahatan masyarakat dan kelancaran aliran air sungai ini, kita harus berani mengambil langkah strategis ini,” tegasnya.

Supian Suri juga menyampaikan rencana pelebaran Jalan Raya Sawangan. Ia meyakinkan warga masyarakat bahwa pelebaran jalan ini tidak akan mengganggu fungsi masjid dan segala kebijakan akan dipilih secara matang untuk menghasilkan solusi terbaik.

Mukti, Ketua DKM Masjid Jami Al Istiqomah, menyambut baik rencana SS. “Saya merestui serta mendukung sekali. Insya Allah nanti jamaah pun akan ikut serta menyatakan dukungannya. Insya Allah apa kata DKM jamaah akan ikut serta. segenap rukun warga pun akan ikut serta.”

Supian Suri juga mengajak masyarakat untuk aktif berpartisipasi menjaga dan merawat lingkungan sekitar serta tidak membuang sampah ke sungai.

“Mari kita jaga kebersihan dan jaga lingkungan kita. Banjir bisa dicegah jika kita semua peduli,” pungkasnya.

Komentar Facebook

Berita Terkait

Kepala SMK 3 Purworejo Akui Terima Aliran Dana Rp150 Juta dari Terduga Pelaku Korupsi Dana BOS
GPK Kebumen Gelar Muskercab, Ini Agenda Penting yang Dibahas
Dugaan Pemerasan terhadap Seorang ASN SMK N 3 Purworejo, Tim Hukum: “Uang Diserahkan agar Kasus Tidak Berlanjut”
Jalan Rusak di Wilayah Terpencil di Sadang, Kebumen Bakal Dibangun Tahun Ini
BPR BKK Kebumen Luncurkan Kredit Murah untuk Pedagang Pasar
Berjalan 9 Tahun, Alumni Infaq Club SMPN 1 Kutowinangun Bagi Sembako Jelang Lebaran
PDAM Kebumen Luncurkan Produk Baru Air Minum dalam Kemasan ‘Oxymine’
Rayakan HUT ke 51, PPNI Kebumen Gelar Bukber dan Komitmen Dukung Pemda

Berita Terkait

Sabtu, 22 Maret 2025 - 03:58 WIB

Pernikahan Budak Pesek dengan Sepupu Nabi Muhammad Saw dan Islam tentang Keturunan Istimewa

Kamis, 6 Maret 2025 - 11:20 WIB

Ridwan Hisyam: Umrah, Kekuasaan, dan Resonansi Semesta

Senin, 10 Februari 2025 - 21:28 WIB

Membangun Generasi Tanpa Perundungan Melalui Humanitarian Seminar

Jumat, 6 Desember 2024 - 12:26 WIB

Masa Depan Demokrasi Keerom Pasca Pilkada 2024

Selasa, 19 November 2024 - 20:52 WIB

Pengamat : Elektabilitas Paslon Didukung Kekuasaan Bertumbangan, Publik Makin Cerdas Berpolitik

Minggu, 3 November 2024 - 11:00 WIB

Sujud & Cabup Kebumen Arif Sugiyanto Bisa Potensi Kena UUITE

Minggu, 20 Oktober 2024 - 16:31 WIB

Hati-Hati, Bansos Jadi Alat Politik di Pilkada Kebumen!

Minggu, 20 Oktober 2024 - 13:41 WIB

UMKM di 2024 Harus Memiliki Straregi Bisnis yang Dinamis dan Responsif

Berita Terbaru