Kampung KB Ayem Tengtrem Kabupaten Sumedang Sambut Tim Penilai Apresiasi BKKBN Jawa Barat

- Jurnalis

Selasa, 2 April 2024 - 09:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Siaranindonesia.com-Kampung KB Ayem Tengtrem yang berlokasi di Desa Babakan Asem, Kec. Conggeang, Kab. Sumedang, mendapat Kunjungan Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Barat, Fazar Supriadi Sentosa beserta Tim Penilai Apresiasi Kampung Keluarga Berkualitas (KB) Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2024, Senin, 1 April 2024.

Kunjungan ini dilakukan dalam rangka rechecking 5 kategori terbaik tingkat kabupaten dimana Kabupaten Sumedang menjadi salah satu yang terbaik bersama Kabupaten Ciamis, Sukabumi, Bandung Barat dan Kabupaten Bandung.

Turut hadir pada kegiatan tersebut Pj. Sekda Kabupaten Sumedang, Tuti Ruswati, Kepala Dinas PPKBP3A Kab. Sumedang, Camat Conggeang, Kepala Desa Babakan Asem serta pengurus dan masyarakat sekitar wilayah Kampung KB Ayem Tengtrem.

Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Barat, Fazar Supriadi Sentosa mengapresiasi Sumedang yang telah berhasil membentuk Kampung KB di seluruh desa/kelurahan yang ada di Kabupaten Sumedang.

“Hingga saat ini Kampung KB sudah terbentuk di 4.399 desa/kelurahan di seluruh Jawa Barat. Atau sekitar 73,84%. Saya mengapresiasi Kabupaten Sumedang, karena telah berhasil membentuk dan menghadirkan Kampung KB di seluruh desanya,” ungkap Fazar.

Tim penilai langsung meninjau lokasi Kampung KB dengan tujuan untuk melihat secara langsung aktivitas di Kampung KB serta menggali informasi tambahan dari para pengurus Kampung KB.

Melalui rechecking kali ini juga diharapkan bisa melihat kesesuaian antara informasi yang tertuang dalam profil, hasil wawancara daring dengan implementasi di lapangan.

Selain itu, pada rechecking kali ini juga diberikan bantuan pangan kepada keluarga berisiko stunting yang ada di Desa Babakan Asem.

Bantuan diserahkan langsung oleh Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Barat, Pj. Sekda Sumedang, Kepala DPPKBP3A Sumedang, serta Satgas Percepatan Penurunan Stunting.

Komentar Facebook

Berita Terkait

Paslon DIAMOND Unggul dalam Debat Pertama Calon Bupati dan Wakil Bupati Kutai Barat
Mahkamah Agung Gelar Acara Temu Jurnalis Jelang Pemilihan KMA
Ribuan Laskar Merah Putih Gelar Aksi Didepan Mahkamah Agung Tolak PK Terdakwa Mardani Maming
Sahadi dan Momon Menaruh Perhatian Serius pada Layanan dan Kebijakan Publik
Gelar Karya P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) SDIT Al Marjan Bekasi Datangkan Pengusaha Alumni Gontor
Pemkot Depok Hanya Berikan Janji Omong Kosong, Atlet Skateboard Sampaikan Keluh Kesah ke Supian Suri
Relawan GASS D1 Gelar Ngulik Calon Pemimpin, Ajak Gen Z Anti Golput dan menangkan Supian Suri-Chandra Rahmansyah
Benih Garuda Nusantara dan BP2MI Jalin Kerja Sama, Tingkatkan Kesadaran Pekerja Migran

Berita Terkait

Minggu, 13 Oktober 2024 - 08:07 WIB

Barisan Alumni HMI Kebumen Beri Dukungan untuk Arif-Rista

Sabtu, 12 Oktober 2024 - 08:58 WIB

Paslon KK-NUR Berkomitmen Menjadikan Keerom sebagai Lumbung Pangan

Rabu, 9 Oktober 2024 - 13:55 WIB

Pedagang: “Calon Bupati Kebumen Lilis Nuryani Ternyata Lucu!”

Rabu, 9 Oktober 2024 - 05:56 WIB

Penguatan Sekolah Inklusif, 135 PDBK di Kebumen Mengikuti Asesmen di RSUD

Minggu, 6 Oktober 2024 - 19:40 WIB

Calon Wali Kota Supian Suri Sebut Depok Butuh Solusi Nyata, Bukan Sekadar Kartu

Minggu, 6 Oktober 2024 - 19:27 WIB

Keren! Relawan 2G+BSS Gaet 3 Generasi Warga Sukatani Dukung Supian Suri Jadi Wali Kota Depok

Minggu, 6 Oktober 2024 - 13:31 WIB

Guru Penggerak dan PMI Tanam 3000 Pohon Bakau di Kawasan Kaliratu

Minggu, 6 Oktober 2024 - 11:05 WIB

Tak Ada Lagi Anak Depok yang Putus Sekolah, Hamzah Paparkan Rencana Supian-Chandra

Berita Terbaru

Nasional

Mahkamah Agung Gelar Acara Temu Jurnalis Jelang Pemilihan KMA

Senin, 14 Okt 2024 - 20:43 WIB