IKWI Pusat Berikan Santunan ke 300 Anak Yatim dan ABK

- Jurnalis

Kamis, 21 Maret 2024 - 09:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Siaranindonesia.com – Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Pusat melaksanakan rangkaian kegiatan “Berbagi Bersama” di bulan Ramadhan 1445 Hijriah. Total, sebanyak 300an paket sembako dan alat sholat disiapkan untuk diberikan secara bertahap kepada pihak-pihak yang membutuhkan. Kegiatan digelar di Gedung Dewan Pers, Kantor PWI Pusat, Kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu (20/3/2024). Dalam kesempatan itu, IKWI mendatangkan anak-anak berkebutuhan khusus (ABK) dari Yayasan Rabbani Mulia Parigi dan Yayasan Yatim Piatu Az-Zahra, Cinere, Depok.

Ketua Umum IKWI Pusat, Andi Dasmawati Ph.D, mengatakan, momentum bulan suci Ramadhan ini, pengurus baru IKWI telah mempersiapkan rangkaian kegiatan sosial untuk berbagi bersama. Dimulai dari Kantor PWI Pusat, kegiatan sosial IKWI akan terus berjalan di tempat-tempat lainnya.

“Alhamdulillah, hari ini kita bisa melaksanakan kegiatan berbagi bersama ini kepada anak-anak berkebutuhan khusus dan juga anak-anak yatim dari Cinere, Depok. Semoga apa yang kami berikan ini bisa bermanfaat baik untuk anak-anak dan juga yayasan,” kata Andi Dasmawati saat memberi sambutan, Rabu (20/3/2024).

Andi Dasmawati mengharapkan, kegiatan sosial ini tidak hanya dilakukan di bulan Ramadhan saja, namun berkelanjutan secara konsisten ke depannya. Termasuk dengan kegiatan lain dalam program kerjanya.

“IKWI ingin kegiatan sosial ini terus berjalan kedepannya. Termasuk juga kegiatan lain seperti pendidikan terhadap perempuan, pencegahan stunting terhadap anak, keagamaan dan tentunya kita konsern untuk menekan kasus-kasus KDRT yang terjadi di Indonesia. Ini penting, agar tidak ada lagi perempuan Indonesia menjadi korban KDRT,” tegas Andi Dasmawati didampingi Sekjen IKWI Pusat Novi Enebelty.

“Kita akan bekerjasama dengan Lembaga-lembaga terkait, baik pemerintah maupun swasta dalam menjalankan program ini,” sambung istri dari Ketua Umum PWI Pusat, Hendry Ch Bangun ini.

Rinda Susena dari Yayasan Rabbani Mulia Parigi dan Fitria dari Yayasan Yatim Piatu Az-Zahra, Cinere, Depok menyampaikan, rasa terimakasihnya atas perhatian IKWI kepada Yayasan dan juga anak-anaknya yang memang sangat membutuhkan bantuan untuk proses pendidikan dan juga kebutuhan sehari-harinya.

“Saya mengucapkan banyak terimakasih kepada IKWI yang selalu ingat denga kami. Setiap tahun kami selalu mendapat bantuan seperti ini dan sangat bermanfaat untuk anak-anak kami,” kata Rinda Susena.

“Ini pertama kalinya kami bisa berada disini bersama dengan IKWI. Sangat senang mendapat bantuan yang pastinya sangat bermanfaat untuk anak-anak yatim ini. Semoga kedepannya, IKWI terus memberi perhatian kepada kami,” harap Fitria.

Dalam kegiatan tersebut, Ketua Umum IKWI Pusat, Andi Dasmawati Ph.D, didampingi Sekjen IKWI Pusat Novi Enebelty dan juga seluruh Anggota IKWI. Rencananya, IKWI Pusat juga akan melaksanakan silaturahmi dan buka puasa bersama dengan Warakawuri (Istri dari Wartawan yang telah tiada) pada Rabu, 6 April 2024 mendatang. Sekaligus memberikan bantuan yang telah disiapkan.

Kegiatan santunan ini juga di dukung oleh PT Perta Arun Gas, PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk Food – Fiesta Bintang Lima, London School of Public Relations (LSPR), Perum BULOG, dan PT Federal International Finance (FIFGROUP).

Komentar Facebook

Berita Terkait

Paslon DIAMOND Unggul dalam Debat Pertama Calon Bupati dan Wakil Bupati Kutai Barat
Mahkamah Agung Gelar Acara Temu Jurnalis Jelang Pemilihan KMA
Ribuan Laskar Merah Putih Gelar Aksi Didepan Mahkamah Agung Tolak PK Terdakwa Mardani Maming
Sahadi dan Momon Menaruh Perhatian Serius pada Layanan dan Kebijakan Publik
Gelar Karya P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) SDIT Al Marjan Bekasi Datangkan Pengusaha Alumni Gontor
Pemkot Depok Hanya Berikan Janji Omong Kosong, Atlet Skateboard Sampaikan Keluh Kesah ke Supian Suri
Relawan GASS D1 Gelar Ngulik Calon Pemimpin, Ajak Gen Z Anti Golput dan menangkan Supian Suri-Chandra Rahmansyah
Benih Garuda Nusantara dan BP2MI Jalin Kerja Sama, Tingkatkan Kesadaran Pekerja Migran

Berita Terkait

Minggu, 13 Oktober 2024 - 08:07 WIB

Barisan Alumni HMI Kebumen Beri Dukungan untuk Arif-Rista

Sabtu, 12 Oktober 2024 - 08:58 WIB

Paslon KK-NUR Berkomitmen Menjadikan Keerom sebagai Lumbung Pangan

Rabu, 9 Oktober 2024 - 13:55 WIB

Pedagang: “Calon Bupati Kebumen Lilis Nuryani Ternyata Lucu!”

Rabu, 9 Oktober 2024 - 05:56 WIB

Penguatan Sekolah Inklusif, 135 PDBK di Kebumen Mengikuti Asesmen di RSUD

Minggu, 6 Oktober 2024 - 19:40 WIB

Calon Wali Kota Supian Suri Sebut Depok Butuh Solusi Nyata, Bukan Sekadar Kartu

Minggu, 6 Oktober 2024 - 19:27 WIB

Keren! Relawan 2G+BSS Gaet 3 Generasi Warga Sukatani Dukung Supian Suri Jadi Wali Kota Depok

Minggu, 6 Oktober 2024 - 13:31 WIB

Guru Penggerak dan PMI Tanam 3000 Pohon Bakau di Kawasan Kaliratu

Minggu, 6 Oktober 2024 - 11:05 WIB

Tak Ada Lagi Anak Depok yang Putus Sekolah, Hamzah Paparkan Rencana Supian-Chandra

Berita Terbaru

Nasional

Mahkamah Agung Gelar Acara Temu Jurnalis Jelang Pemilihan KMA

Senin, 14 Okt 2024 - 20:43 WIB