Hari Kelima Ramadhan, Santri Ponpes Nuu Waar Sukses Khatam Alquran 3600 Kali

- Jurnalis

Senin, 18 Maret 2024 - 09:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Siaranindonesia.com- Hari ke lima Ramadhan 1445 Hijriah, santri dan santriwati Pondok Pesantren (Ponpes) Nuu Waar Al Fatih Kaaffah Nusantara (AFKN) Setu, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat telah khatam Alquran sebanyak 3600 kali.

Hal ini disampaikan Pimpinan Ponpes Nuu Waar AFKN KH MZ Fadzlan R Garamatan. “Alhamdulillah santri-santri sudah mengkhatamkan Alquran 3600 kali dari target 6000 kali pada Ramadhan 1445 Hijriah,” ungkap Kiai Fadzlan di sela-sela buka puasa bersama di Ponpes Nuu Waar AFKN, Sabtu (16/3/2024).

Menurut Kiai Fadzlan, Khatamul Quran merupakan tradisi Ponpes Nuu Waar setiap Ramadhan. Setiap tahun target khatam Alquran meningkat 500 kali.

“Ramadhan 2023 lalu target khatam 5500 kali. Tahun ini 6000 kali. Tahun depan, Insyaallah meningkat 6500 kali,” kata dai asal Fakfak, Papua Barat ini.

Dijelaskan Kiai Fadzlan, Khatamul Quran melibatkan 1200 peserta yang meliputi para santri, guru, hingga karyawan Ponpes Nuu Waar. “Mereka bersama-sama mulai dari subuh, dhuha, zuhur, ashar, magrib dan setelah terawih membaca bersama-sama juz yang telah ditetapkan,” ujar Kiai Fadzlan.

Kiai Fadzlan tidak menampik jika ada kendala yang dihadapi. “Mengenai kendala, kita mengatur waktu. Ya memang ada yang kurang tidur. Tapi kita bisa siasati. Alhamdulillah,” ujar Kiai Fadzlan.

Menurut rencana, Khatamul Quran berlangsung hingga 27 Ramadhan 1444 Hijriah.

Komentar Facebook

Berita Terkait

Prabowo Tegaskan PPN 12% Hanya untuk Barang Mewah: Kita Tetap Lindungi Rakyat Kecil
LD PBNU dan LTM PBNU Gelar Standardisasi Kompetensi Imam dan Khatib Jumat Angkatan Ke-5
KH Hafidz Taftazani: Dinamika Dakwah di Era Digital, Pentingnya Sertifikasi Dai dan Penceramah
Tokoh Agama Budha Dukung Gus Farkhan Pengganti Gus Miftah
Sah! Pramono Anung-Rano Karno Menang Satu Putaran Pilkada Jakarta Dengan Meraih 50,07 Persen
KOPI Maju Dorong Gus Farkhan Sebagai Figur Muda yang Kompeten untuk Pimpin Bidang Keagamaan
Gus Muwafiq dan Pengasuh Ponpes Al Istiqomah Sebut Gus Farkhan Cocok Gantikan Gus Miftah
Sosok Gus Farkhan Cocok Sebagai Utusan Khusus Presiden Pengganti Gus Miftah

Berita Terkait

Minggu, 8 Desember 2024 - 21:03 WIB

Prabowo Tegaskan PPN 12% Hanya untuk Barang Mewah: Kita Tetap Lindungi Rakyat Kecil

Minggu, 8 Desember 2024 - 19:13 WIB

LD PBNU dan LTM PBNU Gelar Standardisasi Kompetensi Imam dan Khatib Jumat Angkatan Ke-5

Minggu, 8 Desember 2024 - 16:18 WIB

KH Hafidz Taftazani: Dinamika Dakwah di Era Digital, Pentingnya Sertifikasi Dai dan Penceramah

Minggu, 8 Desember 2024 - 16:14 WIB

Tokoh Agama Budha Dukung Gus Farkhan Pengganti Gus Miftah

Minggu, 8 Desember 2024 - 13:45 WIB

KOPI Maju Dorong Gus Farkhan Sebagai Figur Muda yang Kompeten untuk Pimpin Bidang Keagamaan

Minggu, 8 Desember 2024 - 13:20 WIB

Gus Muwafiq dan Pengasuh Ponpes Al Istiqomah Sebut Gus Farkhan Cocok Gantikan Gus Miftah

Sabtu, 7 Desember 2024 - 06:57 WIB

Sosok Gus Farkhan Cocok Sebagai Utusan Khusus Presiden Pengganti Gus Miftah

Sabtu, 7 Desember 2024 - 01:47 WIB

Sejumlah Kiyai dan Pimpinan Pondok Pesantren Dukung Sosok Ini Jadi Pengganti Gus Miftah

Berita Terbaru

Nasional

Tokoh Agama Budha Dukung Gus Farkhan Pengganti Gus Miftah

Minggu, 8 Des 2024 - 16:14 WIB