IPeKB Kabupaten Bogor Berikan Pembinaan SKP Kepada Penyuluh KB

- Jurnalis

Kamis, 22 Februari 2024 - 10:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Siaranindonesia.com ‐ Membuat Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) adalah langkah awal bagi setiap ASN sebelum melaksanakan tugas pada tahun anggaran berjalan. SKP dibuat di awal tahun sebagai acuan bagi pelaksanaan tugas pegawai selama setahun.

Sebagai langkah agar kinerja pegawai dapat diukur, pembuatan SKP dilakukan dengan pendekatan output, bukan proses. Hal ini merupakan langkah tepat, agar target kinerja pegawai memiliki standar yang jelas.

Rabu, (21/2/2024) DPC Ikatan Penyuluh KB (IPeKB) Kabupaten Bogor melakukan pembinaan SKP kepada anggota. Kegiatan berlangsung di Cafe Sukahati, Cibinong, Kabupaten Bogor.

Kegiatan itu diinisiasi oleh Pengurus DPC IPeKB Kabupaten Bogor dan menghadirkan jajaran pengurus dan perwakilan dari seluruh Balai Penyuluhan KB se Kabupaten Bogor. Mereka akan ditugaskan sebagai mentor dalam pembuatan SKP bagi PKB se Kabupaten Bogor.

“Hari ini kami melakukan pembinaan SKP kepada seluruh anggota. Diharapkan SKP yang dibuat oleh Penyuluh KB sesuai dengan acuan yang telah ditetapkan oleh BKKBN,” ujar Ketua IPeKB Kabupaten Bogor, Herman Rahardja, S.Pd.

SKP Penyuluh KB merujuk kepada target kinerja yang telah ditetapkan oleh BKKBN. Diharapkan SKP yang dibuat dapat meningkatkan capaian pengelolaan program Kependudukan, Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (Bangga Kencana) di lini lapangan.

“Pembinaan ini dilakukan agar PKB dapat menyusun SKP sesuai tupoksi yang telah ditetapkan oleh BKKBN. Nantinya, teman-teman yang hari ini hadir akan jadi mentor bagi PKB lainnya di tingkat kecamatan,” tukas Herman./Naz

Komentar Facebook

Berita Terkait

Ketua Gerakan Santri Mengabdi: Pemangkasan DAK dan DAU Jadi Pemicu Optimalisasi Kapasitas Daerah
FGMI Mengajak Semua Pihak Untuk Tidak Membuat Opini Tendensius Terhadap Kapolres Jaksel Dalam Kasus AKBP Bintoro
BMI Dukung Penuh AHY Untuk Kembali Pimpin Demokrat
Waketum ABDSI, Hadiri Fortune Indonesia Summit 2025
Ketua JMSI Papua Tengah Hadiri Fortune Indonesia Summit 2025
Hingga Kini, SK Pelantikan DPRD Kab Nduga Belum Diproses Biro Hukum Provinsi
Brighton Real Estate Luncurkan Tiga Inovasi Untuk Mendukung Pertumbuhan Industri Properti Indonesia
Keluarga Besar Karanganyar Roma Dukung Pejuang Mata Uang Rupiah Jadi Pahlawan Nasional

Berita Terkait

Senin, 10 Februari 2025 - 23:28 WIB

Ketua Gerakan Santri Mengabdi: Pemangkasan DAK dan DAU Jadi Pemicu Optimalisasi Kapasitas Daerah

Senin, 10 Februari 2025 - 10:40 WIB

BMI Dukung Penuh AHY Untuk Kembali Pimpin Demokrat

Jumat, 7 Februari 2025 - 13:28 WIB

Waketum ABDSI, Hadiri Fortune Indonesia Summit 2025

Jumat, 7 Februari 2025 - 13:24 WIB

Ketua JMSI Papua Tengah Hadiri Fortune Indonesia Summit 2025

Selasa, 4 Februari 2025 - 18:53 WIB

Hingga Kini, SK Pelantikan DPRD Kab Nduga Belum Diproses Biro Hukum Provinsi

Minggu, 2 Februari 2025 - 16:58 WIB

Brighton Real Estate Luncurkan Tiga Inovasi Untuk Mendukung Pertumbuhan Industri Properti Indonesia

Sabtu, 1 Februari 2025 - 15:47 WIB

Keluarga Besar Karanganyar Roma Dukung Pejuang Mata Uang Rupiah Jadi Pahlawan Nasional

Jumat, 31 Januari 2025 - 21:21 WIB

BUMP dan Crew 8 ke Wamentrans Viva Yoga: Silaturahmi untuk Memberdayakan Petani Transmigran

Berita Terbaru