Inovasi Jumpa Lebah BPJS Kesehatan Kebumen Mudahkan Layanan Akses JKN

- Jurnalis

Senin, 12 Februari 2024 - 16:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kebumen, Siaran Indonesia – Untuk meningkatkan layanan, BPJS Kesehatan Kabupaten Kebumen membuat inovasi dengan adanya program JUMPA LEBAH atau (Jemput Peserta Lebih Mudah).

Kepala BPJS Kesehatan Cabang Kebumen, Dany Saputro mengatakan kegiatan JUMPA LEBAH ini dilakukan dengan memberikan sosialisasi langsung kepada warga sekaligus melakukan pelayanan administrasi JKN secara langsung di lokasi sosialisasi.

Kegiatan ini dimaksudkan agar masyarakat dapat lebih mudah dan cepat mendapatkan layanan administrasi JKN.

“Kegiatan turun langsung lapangan seperti ini merupakan upaya BPJS Kesehatan untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat,” ujarnya usai kegiatan JUMPA LEBAH di Kelompok Pemberdayaan Kesehatan Keluarga (PKK) RT 03 RW 01 Kelurahan Kebumen, Minggu (11/02).

Dany juga menuturkan bahwa program Jemput Lebah ini rutin dilaksanakan untuk menjangkau masyarakat wilayah kerja BPJS Kesehatan Cabang Kebumen.

Melalui program Jemput Lebah ini, masyarakat dapat mengakses beragam layanan administrasi. Dari pendaftaran peserta, cek status keaktifan kepesertaan, perubahan data peserta, permintaan informasi dan beragam pelayanan administrasi lainnya.

“Pada kegiatan ini kami juga menyampaikan kepada masyarakat bahwa pentingnya setiap individu terdaftar dan aktif kepesertaannya. Dengan menjadi peserta JKN, masyarakat dapat dengan mudah memperoleh pelayanan kesehatan di fasilitas pelayanan kesehatan,” ucap Dany
.
Pihaknya juga tidak luput menyampaikan manfaat program Rencana Pembayaran Bertahap (REHAB) yang dapat diakses melalui aplikasi Mobile JKN sebagai solusi bagi masyarakat yang memiliki tunggakan.

Masyarakat dapat mengajukan pembayaran tunggakan iuran secara bertahap, dan kepesertaannya aktif setelah seluruh tunggakan iurannya dilunasi.

“Bagi masyarakat yang merasa terkendala membayar tunggakan secara sekaligus, bisa mengikuti Program REHAB yang dapat didaftarkan melalui aplikasi Mobile JKN,” tuturnya.

Petugas yang berada dilokasi juga tak luput menjelaskan mengenai kanal layanan non tatap muka yang dimiliki oleh BPJS Kesehatan. Layanan non tatap muka tersebtu antara lain PANDAWA (Pelayanan Administrasi Melalui Whatsapp), Mobile JKN, CHIKA, Care Centre 165 dan website BPJS Kesehatan.

Layanan ini juga dapat menjadi alternatif bagi masyarakat yang menghendaki pelayanan tanpa perlu datang ke kantor. Hal ini bertujuan agar masyarakat dapat merasakan pelayanan yang semakin mudah, cepat dan setara.

“Semakin banyak kemudahan yang bisa didapatkan oleh peserta JKN. Cukup dari rumah dan tanpa harus datang ke kantor BPJS Kesehatan, masyarakat dapat dengan mudah mengakses pelayanan administrasi JKN,” ucapnya.

Dany juga menjelaskan saat ini peserta JKN yang hendak mengakses pelayanan kesehatan di fasilitas kesehatan, dapat menggunakan KTP ataupun Kartu Keluarga. Peserta JK yang telah terdaftar dan tidak memiliki kartu, tidak perlu datang ke kantor BPJS Kesehatan untuk mencetak kartunya.

“Kalau mau berobat, tidak usah bingung cari-cari kartu JKN nya, bisa menunjukan NIK yang ada di KTP,” ungkap Dany.

Sementara itu, menurut salah satu warga Kelurahan Kebumen yang mengikuti kegiatan Jumpa Lebah, Kus Haryat (50) menyebut informasi yang disampaikan sangat bermanfaat. Dirinya pun mengapresiasi BPJS Kesehatan yang turun langsung ke masyarakat untuk mengedukasi dan memberikan pelayanan administrasi JKN.

Menurutnya, kegiatan ini dapat terus dilaksanakan dan dapat memudahkan masyarakat mengakses pelayanan administrasi JKN.

“Hari ini tadi saya sudah cek kepesertaan saya dan juga rubah dokter keluarga saya. Saat ini sudah bisa digunakan,” ungkapnya.

Ia berharap dengan adanya kegiatan ini masyarakat menjadi lebih paham mengeni pentingnya jaminan kesehatan. Bagi peserta JKN, dapat memahami hak dan kewajiban termasuk alur pelayanan pada Program JKN.

“Program Jumpa Lebah ini sangat mempermudah masyarakat. Saya berharap dengan adanya program ini, masyarakat semakin tahu tentang manfaat program JKN yang diikutinya,” ucapnya. (Al)

Komentar Facebook

Berita Terkait

Hingga Kini, SK Pelantikan DPRD Kab Nduga Belum Diproses Biro Hukum Provinsi
Brighton Real Estate Luncurkan Tiga Inovasi Untuk Mendukung Pertumbuhan Industri Properti Indonesia
Keluarga Besar Karanganyar Roma Dukung Pejuang Mata Uang Rupiah Jadi Pahlawan Nasional
BUMP dan Crew 8 ke Wamentrans Viva Yoga: Silaturahmi untuk Memberdayakan Petani Transmigran
Fraksi Partai Gerindra Gelar Sejumlah Turnamen Rayakan HUT Ke-17 Partai Gerindra
Pesantren Leadership Primago Tawarkan Gratis Untuk Anak Yatim
Pembangunan Gedung SMP VIS Student One Terus Bergerak, Kini Masuki Tahap Pengecoran Kolom Struktur
Menag Nasaruddin Umar Hadiri Puncak Milad Ke-20 Pondok Pesantren Mardhotillah Jakarta

Berita Terkait

Kamis, 6 Februari 2025 - 21:37 WIB

Gedung SMP VIS Student One Mulai Bertumbuh, Siap Memberikan Fasilitas Terbaik Bagi Siswa-siswinya

Senin, 3 Februari 2025 - 13:08 WIB

Rumah Hijabers Jual Baju Lebaran Muslim & Muslimah Anak & Dewasa di Kota Depok

Senin, 3 Februari 2025 - 13:03 WIB

Kwarcab Kota Depok Apresiasi dan Sebut Gugus Depan Gerakan Pramuka PKBM Primago Depok Sebagai Pioner LATGAB Kepramukaan Bagi Anak Berkebutuhan Khusus Di Kota Depok

Senin, 3 Februari 2025 - 09:56 WIB

Ketua Forum Komunikasi PKBM Kota Depok Bapak Naimun, SE. MM Sebut PKBM Primago Depok Pelopor Kegiatan Pramuka INKLUSI di PKBM se Kota Depok

Senin, 3 Februari 2025 - 07:50 WIB

Ketua DPC PWRI Kebumen Kecam Pernyataan Mendes PDTT, Minta Presiden Prabowo Subianto Mencopotnya

Rabu, 29 Januari 2025 - 22:05 WIB

Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago Pesantren Alumni Gontor yang berada di Kota Depok Jawa Barat

Selasa, 28 Januari 2025 - 20:40 WIB

Ghatering Guru Kholifah School Kota Depok Ke Jogyakarta Bersama Dirgantara AIA Tour Travel Depok

Selasa, 28 Januari 2025 - 12:17 WIB

Andi Amar Ma’ruf Sulaiman Komisi III DPR RI dan Pengurus Forbis IKPM sebut Rekernas Forbis IKPM Gontor 2025 Momentum Kebangkitan Ekonomi Pesantren

Berita Terbaru