Dukung Prabowo-Gibran, AAI Kebumen Bakal Bentuk Satgas Money Politik

- Jurnalis

Jumat, 9 Februari 2024 - 21:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Koordinator AAI Kebumen.

Ketua Koordinator AAI Kebumen.

Kebumen, Siaran Indonesia – Aliansi Advokat Indonesia (AAI) Wilayah Kebumen bakal membentuk Satgas Money Politik untuk mengantisipasi kecurangan terhadap pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Ketua Koordinator AAI Kebumen Muchammad Fandi Yusuf mengatakan, pihaknya bakal membentuk Satgas Money Politik karena pada Pemilu 2024 berpotensi banyak terjadi kecurangan yang bisa merugikan Prabowo-Gibran.

“Kenapa kita buat Satgas Money Politik karena kita mencium bakal terjadi banyak kecurangan yang bisa merugikan pasangan Prabowo-Gibran. Kecurangan itu bahkan bisa dilakukan oleh penyelenggara Pemilu atau dari para pendukung dari kubu lawan,”ujar Fandi di Kebumen, Jumat (9/2).

Karenannya, AAI meminta kepada penyelenggara Pemilu baik Bawaslu, maupun KPU untuk bisa benar-benar menjaga integritas dan netralitas. Menurutnya Prabowo-Gibran hanya bisa dikalahkan dengan kecurangan. Sebab, ekektabilitas Paslon ini sudah di ataa 50 persen.

“Kita sebagai pendamping hukum dari Prabowo Gibran dari seluruh Indonesia yang tergabung dalam AAI meminta kepada penyelenggara untuk bisa menjaga integritas dan netralitas. Dengan adanya Satgas ini, segala bentuk kecurangan akan kita tindak,” ucapnya.

Sementara itu, Pembina AAI Kebumen Beny Surahman mengatakan, kecurangan dari para penyelenggara Pemilu sangat mungkin terjadi karena mereka yang bertugas sebagai penyelenggara Pemilu banyak partisipan dari partai politik.

“Bisa saja, karena peran para politisi dalam menempatkan kader-kadernya di KPU dan Bawaslu itu nyata adanya. Karenanya terkadang petugas penyelenggara Pemilu tidak bisa bertindak apa-apa ketika terjadi kecurangan,”ucapnya.

Ia pun meminta kepada masyarakat, khususnya pendukung Prabowo-Gibran untuk ikut mengawasi jalannya Pemilu agar bisa berlangsung jujur dan adil.

“Bila ada dari masyarakat menemukan kecurangan bisa langsung melapor ke kami bisa juga ke sekretariat Bolone Mase di perumahan Pejagoan, belakang TK Pertiwi.” (Bar)

Komentar Facebook

Berita Terkait

2000 Jamaah Umrah Ramadhan 2025 Ikuti Manasik Akbar Jannah Firdaus Tour dan Travel Sekaligus Launching Yayasan
Forsimema RI Gelar Diskusi Peran Mahkamah Agung dalam Mewujudkan Keadilan di Era Digital
Ketua GPAN Akan Gelar Aksi di Kemenkumham Pusat Terkait Maraknya Kasus Narkoba di Lombok
Kelebihan Muatan 12 Ton, Truk Alami Kecelakaan Maut di Tol Ciawi
dr. Faiz Reza : Solusi Konkret Atasi Kemiskinan di Kebumen
Ulama PBNU: Valentine Bukan Budaya Islam, Generasi Muslim Harus Punya Prinsip
MZS. Nur Asysyabaab Gelar Peresmian Renovasi Masjid dan Yayasan Ummahatul Mukminin Depok
Hukuman Harvey Moeis Diperberat Jadi 20 Tahun Penjara di Tingkat Banding

Berita Terkait

Minggu, 16 Februari 2025 - 22:17 WIB

2000 Jamaah Umrah Ramadhan 2025 Ikuti Manasik Akbar Jannah Firdaus Tour dan Travel Sekaligus Launching Yayasan

Minggu, 16 Februari 2025 - 08:49 WIB

Forsimema RI Gelar Diskusi Peran Mahkamah Agung dalam Mewujudkan Keadilan di Era Digital

Minggu, 16 Februari 2025 - 08:28 WIB

Ketua GPAN Akan Gelar Aksi di Kemenkumham Pusat Terkait Maraknya Kasus Narkoba di Lombok

Sabtu, 15 Februari 2025 - 17:17 WIB

Kelebihan Muatan 12 Ton, Truk Alami Kecelakaan Maut di Tol Ciawi

Jumat, 14 Februari 2025 - 12:11 WIB

Ulama PBNU: Valentine Bukan Budaya Islam, Generasi Muslim Harus Punya Prinsip

Kamis, 13 Februari 2025 - 17:38 WIB

MZS. Nur Asysyabaab Gelar Peresmian Renovasi Masjid dan Yayasan Ummahatul Mukminin Depok

Kamis, 13 Februari 2025 - 13:28 WIB

Hukuman Harvey Moeis Diperberat Jadi 20 Tahun Penjara di Tingkat Banding

Kamis, 13 Februari 2025 - 09:37 WIB

Suku Dinas Perhubungan Jakarta Timur Tertibkan Parkir Liar Secara Humanis

Berita Terbaru