Generasi Milenial Mendukung Program Bus Antikorupsi KPK Jelang Pesta Demokrasi Tahun Pemilu 2024

- Jurnalis

Selasa, 29 Agustus 2023 - 13:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Siaranindonesia.com – Forum Generasi Milenial Indonesia (FGMI) mendukung program Bus Antikorupsi dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Program tersebut mengusung tema “Jelajah Negeri, Bangun Antikotupsi”.

“Ini sangat baik dan positif untuk kampanye Antikorupsi, karena program Bus Antikorupsi dari KPK ini nantinya akan mengkampanyekan nilai-nilai untuk mencegah praktik korupsi”, kata Muhamad Suparjo SM kepada awak media, Selasa (29/8).

Perlu diketahui, peluncuran Bus Antikorupsi dilaksanakan pada Kamis (24/8) di Gedung Merah Putih, Jakarta. sejumlah kota di pulau Sumatera akan disambangi Bus Antikorupsi yang menjadi medium KPK dalam meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap nilai-nilai antikorupsi.

Dalam sambutannya, Ketua KPK Firli Bahuri menyampaikan bahwa perjalanan Bus Antikorupsi KPK bertujuan untuk membawa nilai-nilai dan mengajak serta mengkampanyekan kepada seluruh lapisan masyarakat untuk mencegah dan menghindari perilaku-perilaku koruptif.

“Bus KPK bukan hanya sekadar simbol, tetapi adalah roh, jiwa, membawa semangat budaya antikorupsi. Karena Bus KPK berangkat membawa misi mulai dari kampanye dan sosialisasi, pencegahan, pendidikan antikorupsi, dan melakukan sosialisasi nilai-nilai integritas supaya terhindar dari praktik korupsi,” kata Ketua KPK Filri Bahuri kepada rekan media.

Selanjutnya, Firli mengatakan Bus Antikorupsi KPK merupakan bagian dari upaya KPK dalam pencegahan korupsi. Upaya pencegahan dilakukan KPK melalui perbaikan sistem, karena sistem yang rentan memunculkan korupsi.

“Mungkin saja sistemnya buruk, sistemnya lemah, dan juga sistemnya gagal. Literatur menyebutkan bahwa korupsi disebabkan karena gagal, lemah dan buruknya sistem. Karena itu KPK sampai hari ini masih mengedepankan tiga strategi pemberantasan korupsi, melalui pendidikan masyarakat, pencegahan, dan penindakan,” jelas Firli.

Senada dengan Ketua KPK Firli Bahuri, selaku aktivis antikorupsi Suparjo mengatakan Bus Antikorupsi KPK dapat membawa nilai-nilai yang memberi kesadaran betapa buruknya perilaku koruptif dan dapat memberikan semangat baru bahwa Indonesia bisa menjadi budaya antikorupsi.

Lebih lanjut, Suparjo mengatakan program Bus Antikorupsi KPK menjadi sebuah momentum yang positif menjelang tahun politik yang sangat sensitif terjadi praktik-praktik koruptif seperti suap menyuap atau politik uang. Maka dari itu, Bus Antikorupsi KPK ini memiliki tagline “Hajar Serangan Fajar”.

Bus Antikorupsi KPK turut membawa kampanye ‘Hajar Serangan Fajar’ guna menyambut pesta demokrasi Pemilihan Umum Tahun 2024. Pasalnya, praktik money politic (politik uang) masih menjadi momok dalam momentum kontestasi Pemilu, Pilcaleg, Pilpres, hingga Pilkada.

“Nilai positif dari Bus Antikorupsi KPK yaitu untuk mencegah terjadinya politik uang di tahun politik 2024, dengan melakukan kampanye serta sosialisasi kepada masyarakat agar terhindar dari praktik money politic. Makanya bagus itu tagline “Hajar Serangan Fajar” cocok dengan momentumnya memasuki tahun pemilu 2024″, jelas Suparjo kepada awak media.

Selaku civil society dan juga aktivis antikorupsi, Ketua FGMI itupun akan membantu menkampanyekan program Bus Antikorupsi KPK dengan memberikan edukasi kepada masyarakat sekitar tentang manfaat dan tujuan dari Bus Antikorupsi KPK.

“Tentu saya dan rekan-rekan akan membantu sosialisasi dan kampanye terkait program Bus Antikorupsi KPK lewat media online dan juga media sosial, serta tatap muka. Dengan cara menjelaskan kepada masyarakat tentang manfaat dan tujuan dari Bus KPK, agar semuanya teredukasi”, tutup Suparjo kepada awak media, Selasa (29/8).

 

Komentar Facebook

Berita Terkait

Kemenag Jelaskan Tidak Ada Jemaah Haji Reguler Nol Tahun Berangkat
Ketum BMI Berikan Ucapan Selamat Ulang Tahun ke-23 Partai Demokrat
Pencapaian Transformasi Ekonomi Jokowi: Wujudkan Kedaulatan Pangan dan Pembangunan Infrastruktur
Selamat! Geopark Kebumen Akhirnya Masuk UNESCO Global Geopark
Inilah Para Juara SIC Batch 5: Inovasi AI dan IoT Buatan Anak Bangsa
Garuda Indonesia Layani Penerbangan Kenegaraan Paus Fransiskus Menuju Papua Nugini
GPBI Tetapkan Solihin Sebagai Ketua Pimpinan Daerah GPBI Jakarta
Wakil Ketua LSM GEARAM Nilai Perda Tataruang Kabupaten Cirebon Berpotensi Cacat Hukum

Berita Terkait

Sabtu, 7 September 2024 - 19:44 WIB

Soto Segeer Mbok Giyem Didatangi Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka 

Kamis, 1 Agustus 2024 - 21:18 WIB

Hut Mexolie ke 7 Bakal Gelar Color Run Berhadiah Sepeda Motor

Sabtu, 20 Juli 2024 - 09:37 WIB

Menjelajahi Pesona Balkan: Liburan Penuh Sejarah, Budaya, dan Alam yang Memukau

Kamis, 11 Juli 2024 - 17:57 WIB

Paksi Tours Tawarkan Jelajah Wisata Halal ke Amerika Serikat

Selasa, 9 Juli 2024 - 10:45 WIB

Menikmati Wisata Halal ke Marocco dan Spanyol, Saksikan Sejarah Kejayaan Islam

Sabtu, 6 Juli 2024 - 10:57 WIB

Keluarga Besar Sdit & Smp Arrahman Depok 2024 Adakan Trip Ke Pangandaran Bersama Dirgantara AIA Tour Travel Depok

Sabtu, 29 Juni 2024 - 14:20 WIB

Paksi Tours & Travel Tawarkan Umrah Munajat 12 Hari

Senin, 24 Juni 2024 - 20:52 WIB

Sosialisasi Peraturan Walikota (Perwal) Pokdarwis dan Pelatihan Promosi Pariwisata Kota Depok Tahun 2024.

Berita Terbaru