Salurkan Bantuan ke Cianjur, GPBI Berharap Korban Gempa Lebih Cepat Pulih

- Jurnalis

Senin, 12 Desember 2022 - 17:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAWA BARAT – Binson Purba Ketua Harian Pimpinan Pusat Gerakan Pekerja Buruh Indonesia Raya (PP GPBI) menemui langsung korban gempa bumi Cianjur, Jawa Barat guna menyalurkan bantuan GPBI di lokasi pengungsian.

Bantuan yang disalurkan terdiri dari bantuan beras, air minum dan Indomie dan barang kebutuhan lainnya serta uang tunai dalam amplop.

“Kami tidak mengetahui apa saja kebutuhan bapak ibu sekalian, tapi kami lebih simple, kami akan berikan (bantuan uang tunai dalam) amplop.” kata Binson kepada Warga korban gempa Cianjur lusa lalu seperti dilansir media Jejaring Kantor Berita Buruh, Senin (12/12/2022).

Ia berharap korban gempa bumi Cianjur lebih cepat pulih dan lebih cepat bangkit. “Insya Allah Cianjur cepat pulih dan bapak ibu jangan sampai lupa bahwa semua yang kita alami ini ujian dari Allah SWT.” imbuhnya.

Binson Purba, Ketua Harian PP GPBI saat menyalurkan bantuan tunai dalam amplop secara langsung kepada warga Korban gempa Cianjur. (Foto: Istimewa).
Berbicara langsung pada Ketua Rukun Warga (RW) setempat yang berada di Lokasi pengungsian, Binson mengatakan, GPBI siap untuk kembali lagi menyalurkan bantuan dalam beberapa hari ke depan.

“Pak RW, Insya Allah, kami mungkin bolak-balik kesini lagi dan apa yang kami berikan ini semoga bisa bermanfaat buat kawan-kawan (korban gempa) dan dapat membantu bapak-ibu semuanya yaa..” tandas Binson.

Ia kemudian membagikan secara langsung bantuan tunai dalam amplop kepada warga korban gempa bumi Cianjur.

Komentar Facebook

Berita Terkait

PT Solusi Baitullah Indonesia Gelar Manasik Umrah Diikuti 50 Jemaah
Ketum Masyarakat Pesantren Usulkan Gedung Bertingkat di Mina dan Pemanfaatan Dana Zakat untuk Makan Bergizi
Ghiffari Adha Soroti Kebijakan Poligami ASN DKI
“Usung Sekolah Islam Berkualitas dan terjangkau Lewat Media Online dan Media Sosial, SMP Tirtajaya Gandeng Siaran Depok”
PCNU Kota Depok Kirim Bantuan Tahap II untuk Korban Banjir Sukabumi
100 Hari Kerja Prabowo – Gibran, Dasco : Jangan Kendur
Jelang 100 Hari Kerja Prabowo – Gibran, 05 Pernyataan Prabowo Yang Kontroversial
Di Penghujung Akhir 2024, Penjualan Mobil Suzuki Melambung 10%, Ini Pendongkraknya!

Berita Terkait

Senin, 20 Januari 2025 - 06:47 WIB

PT Solusi Baitullah Indonesia Gelar Manasik Umrah Diikuti 50 Jemaah

Sabtu, 18 Januari 2025 - 14:12 WIB

Ghiffari Adha Soroti Kebijakan Poligami ASN DKI

Sabtu, 18 Januari 2025 - 09:33 WIB

“Usung Sekolah Islam Berkualitas dan terjangkau Lewat Media Online dan Media Sosial, SMP Tirtajaya Gandeng Siaran Depok”

Jumat, 17 Januari 2025 - 15:36 WIB

PCNU Kota Depok Kirim Bantuan Tahap II untuk Korban Banjir Sukabumi

Jumat, 17 Januari 2025 - 15:28 WIB

100 Hari Kerja Prabowo – Gibran, Dasco : Jangan Kendur

Jumat, 17 Januari 2025 - 14:52 WIB

Jelang 100 Hari Kerja Prabowo – Gibran, 05 Pernyataan Prabowo Yang Kontroversial

Jumat, 17 Januari 2025 - 00:55 WIB

Di Penghujung Akhir 2024, Penjualan Mobil Suzuki Melambung 10%, Ini Pendongkraknya!

Rabu, 15 Januari 2025 - 18:42 WIB

Haji 2025, Kepala BP Haji:  Indonesia Usulkan Tambahan Kuota Petugas ke Arab Saudi

Berita Terbaru